Akademi Ayo Menulis hadir untuk membantu guru dan siswa membangun kecintaan menulis. Melalui modul praktis dan video inspiratif, kamu bisa menemukan cara-cara kreatif untuk menumbuhkan kecintaan menulis tangan. Ayo, jadikan menulis tangan bagian dari proses belajar yang seru dan efektif!
Riset Ayo Menulis sangat bagus. Di mana peserta didik dan guru sama-sama belajar dan memahami literasi. Selain itu kegiatan Ayo Menulis, melatih tangan peserta didik agar dapat menulis yang baik. Mengingat responden ini mengalami masa pandemi. Anak-anak belajar melalui zoom. Padahal di awal masuk SD seharusnya mengalami proses cara memegang pensil yang baik & cara menulis tangan secara langsung. Tetapi mau tidak mau mereka harus melewati fase belajar lewat media (mengetik). Dan ada permakluman tidak perlu menulis tapi langsung di print dan lain sebagainya. Menurut saya modul di program riset ini sangat bermanfaat. Baik untuk sekolah, guru, dan juga peserta didik.
Kegiatan riset ini merupakan kegiatan yang sangat baik. Lantaran proses penelitiannya mengasah kreativitas anak dalam berpikir kritis dan berimajinasi melalui kegiatan menulis tangan. Anak sebagai subjek penelitian merasa enjoy dan tertantang dengan adanya kegiatan riset ini. Terima Kasih SiDU dan Majalah CIA.
Menurut saya kegiatan "Ayo Menulis" bagus dan menyenangkan untuk melatih kreativitas. Seperti menulis cerita, menggambar, dll. Kegiatan ini juga membuat kita terbiasa untuk literasi sehingga dapat menumbuhkan kebiasaan menulis tangan. Berani mengungkapkan pendapat secara terstruktur dengan kerangka "Adiksimba". Terima kasih SiDU dan Majalah CIA.
Menurutku buku SiDU covernya sangat lucu dan kertasnya putih tebal. Aku jadi semangat menulis dibuku bagus. Program SiDU disekolahku sangat menarik dan menyenangkan. Aku sangat semangat karena pertanyaan-pertanyaan yang diberikan sangat menarik dan unik. Aku sangat berkesan dengan tema-tema yang diberikan. Seperti pertanyaan tentang “aku inginkan, sukai, rasakan, pengalaman dan tujuan.” Dan masih banyak pertanyaan yang menarik dan seru untuk dijawab. Dan tentunya aku belajar untuk menulis tangan dengan rapi dan menarik.
Kita harus selalu berlatih menulis, agar kita terbiasa untuk mengungkapkan isi hati. Dari menulis kemarin, aku belajar banyak tentang membuat diary. Salah satu yang berkesan mengenai "Siapa teman baikmu?”
Kegiatan “Ayo Menulis” di atas kertas telah memberikan dampak yang positif bagi siswa kelas 4 dan 5 SDN Kedoya Selatan 01. Melalui kegiatan ini, terlihat peningkatan yang signifikan pada kemampuan menulis siswa, baik dari segi kerapian, tata bahasa, maupun kreativitas. Siswa menjadi lebih percaya diri dalam mengekspresikan ide-ide mereka melalui tulisan. Kami sangat mengapresiasi program ini. Terima kasih SiDU dan Majalah CIA. Juga Bapak Ibu guru Pendamping, semoga senantiasa terus menjadikan siswa lebih baik, khususnya dalam aktivitas menulis.
Sebagai guru di SDN Kedoya Selatan 01, saya merasa sangat terkesan dengan dampak positif dari Program Ayo Menulis di atas kertas yang diselenggarakan bersama SiDU. Selama periode September hingga Desember 2024, saya menyaksikan langsung bagaimana 128 siswa dari kelas 4 dan 5 mengalami perkembangan yang signifikan dalam kemampuan menulis mereka. Yang paling membahagiakan bagi saya adalah melihat bagaimana program ini berhasil membuat anak-anak lebih tertarik dengan kegiatan menulis. Melalui 6 modul dengan masing-masing 3 tantangan menulis, para siswa diajak untuk mengekspresikan pikiran mereka tentang tema-tema yang dekat dengan kehidupan mereka seperti diri sendiri, keluarga, dan pertemanan. Pendekatan ini terbukti efektif dalam membuat kegiatan menulis menjadi lebih menyenangkan dan bermakna bagi mereka. Saya mengamati peningkatan yang konsisten dalam kualitas tulisan siswa dari waktu ke waktu. Mereka tidak hanya menjadi lebih baik dalam menyusun kata-kata, tetapi juga dalam mengorganisir pikiran dan mengekspresikan ide-ide mereka. Yang lebih penting lagi, program ini telah membantu menumbuhkan kepercayaan diri mereka dalam menulis. Kolaborasi yang terjalin antara pihak sekolah dengan SiDU juga sangat baik. Dukungan berupa modul pembelajaran yang terstruktur dan sistem evaluasi yang jelas sangat membantu kami para guru dalam membimbing siswa. Saya berharap program semacam ini dapat terus berlanjut dan dikembangkan di masa mendatang, karena manfaatnya sangat nyata dalam membangun fondasi literasi yang kuat bagi para siswa kami. Terima kasih untuk kakak-kakak dari Majalah CIA yang sudah membimbing dalam pelatihan modul Menulis Tangan ini. Salam Literasi.
Saya sangat senang mengikuti program CIA dan SiDU selama dua bulan ini. Program ini membuat saya belajar banyak hal, terutama dalam menulis cerita dengan tangan. Tentu menghias buku SiDU yang menjadi diary yang indah. Ketika menulis cerita, saya jadi lebih percaya diri menuangkan ide-ide saya ke dalam tulisan. Awalnya sulit, tapi lama-lama jadi menyenangkan karena saya juga bisa berimajinasi lebih bebas. Selain itu, menghias buku tulis adalah kegiatan yang paling seru menurut saya. Saya bisa menempelkan stiker-stiker lucu, menggambar, dan membuat buku saya terlihat lebih menarik. Rasanya puas sekali saat melihat hasil akhirnya. Saya juga suka dengan aktivitas menempel stiker cita-cita. Saya bisa menuliskan apa yang ingin saya capai di masa depan, seperti menjadi gutu. Itu membuat saya semakin semangat belajar. Program ini sangat menyenangkan dan membuat saya lebih rajin menulis. Terima kasih untuk SiDU, guru-guru dan kakak-kakak yang telah membimbing kami semua. Saya berharap program seperti ini bisa ada lagi di masa depan. Terima kasih Majalah CIA dan SiDU.
Kegiatan Ayo menulis memotivasi anak untuk menulis. Dengan menulis melatih perkembangan otak serta keterampilan anak.
Dengan adanya kegiatan Ayo Menulis, anak dapat menuangkan pikiran, perasaan, dan pengalaman. Sehingga anak dapat mengekspresikan diri dan emosi melalui tulisan setiap kegiatan menulis.
Kegiatan Ayo Menulis sangat menyenangkan. Karena dengan menulis aku bisa berbagi pengalaman. Serta dapat menceritakan atau mendeskripsikan mengenai persahabatan, hobi & keinginan yang aku inginkan. Dan membiasakan dengan menulis tangan di buku SiDU.
Sebagai kepala sekolah, saya sangat mendukung program Riset Ayo Menulis di atas Kertas ini. Program ini tidak hanya membantu siswa untuk mengembangkan kemampuan menulis mereka, tetapi juga mendorong mereka untuk berpikir kritis dan mengasah keterampilan literasi siswa. Melalui kegiatan ini, siswa belajar untuk menyusun argumen yang jelas dan terstruktur, yang sangat bermanfaat untuk perkembangan akademis mereka. Kami berharap program ini dapat terus dilaksanakan untuk mencetak generasi yang lebih kreatif dan inovatif.
Sebagai guru, saya melihat betapa besar dampak positif dari kegiatan Riset Ayo Menulis di atas Kertas bagi siswa-siswa saya. Program ini tidak hanya mengasah kemampuan menulis, tetapi juga melatih mereka untuk lebih teliti dalam mencari informasi. Siswa menjadi lebih terampil dalam menyusun kalimat yang menyeluruh dan menyajikannya dalam tulisan yang secara sistematis. Karena modul yang dikemas dengan bagus dan kreatif sehingga siswa tertantang. Saya merasa bangga bisa melihat perkembangan mereka, dan berharap kegiatan ini terus dilaksanakan agar semakin banyak siswa yang dapat merasakan manfaatnya.
Saya merasa sangat terbantu dengan adanya kegiatan Ayo Menulis di atas Kertas. Dulu, saya merasa kesulitan dalam menyusun tulisan yang baik dan tersusun kalimat yang baik. Namun, dengan bantuan kegiatan ini dan latihan menulis yang diberikan, saya sekarang lebih percaya diri dalam menulis dan menyajikan hasil menulis saya. Kegiatan ini juga mengajarkan saya bagaimana cara mencari informasi yang tepat dan menulis dengan baik. Saya inginnya kegiatan ini terus ada, karena sangat membantu kemampuan saya.
Kegiatan Ayo menulis Tangan di Atas Kertas Ini bersama SiDU dan majalah CIA di SDN Cengkareng Barat 16 sangat bermanfaat. Membantu murid untuk mengembangkan kreativitas mereka dalam berliterasi, khususnya menulis. Terutama dalam mengekspresikan diri mereka. Kegiatan ini juga membuka wawasan bagi guru-guru untuk memancing dan mengembangkan minat anak dalam menulis. Terimakasih Majalah CIA dan SiDU.
Kami sangat berterimakasih kepada SiDU dan Majalah CIA karena sudah memilih Sekolah kami mengikuti kegiatan ini. Selama 6 minggu berjalan, perubahan kemampuan dan minat menulis peserta didik kami sangat signifikan. Saya secara pribadi melihat bahwa dengan menulis hal-hal yang menarik membuat murid merasa bahagia dan menjadi mampu mengekspresikan kata-kata mereka lewat tulisan. Kebahagiaan yang mereka rasakan membuat mereka menjadi kreatif dan semangat sekali. Majalah CIA juga menyajikan materi pemantik yang mengesankan. Pada pergantian modul, murid-murid menjadi penasaran dan sangat antusias,perubahan ini sangat baik untuk peserta didik kami. Semoga dengan kegiatan ini, kami para guru juga bisa lebih kreatif lagi dalam mengembangkan minat menulis anak.
Saya sangat senang mengikuti kegiatan CIA ini, menyenangkan, asik, dan seru. Menyenangkan karena saya suka menggambar dan berkarya. Saya sangat menyukai kegiatan CIA. Di kegiatan CIA saya jadi lebih kreatif dan terinspirasi dengan apa yang disuruh oleh CIA, dan saya jadi lebih percaya diri dengan gambaran saya. Terimakasih CIA, karena CIA saya jadi lebih semangat.
Salah satu tujuan kegiatan Riset Menulis Tangan di Atas Kertas yaitu mengembalikan kebiasaan menulis dengan tangan yang selama ini hampir tergantikan dengan layar ponsel ataupun komputer. Dengan menulis di atas kertas, Ibu berharap anak-anak menjadi lebih baik dalam mengingat hal-hal yang mereka tulis, semakin terbiasa mengungkapkan ide/ gagasannya serta semakin terlatih motorik halusnya. Terima kasih Majalah CIA dan SiDU sudah memberi kesempatan kepada siswa-siswi SD Ricci untuk berperan serta dalam riset ini. Semoga anak-anak kami memperoleh manfaatnya.
Kegiatan Ayo Menulis Tangan Di Atas Kertas itu seru banget! Awalnya aku pikir bakal bikin bosan, tapi ternyata enggak membosankan. Kami diajak menulis cerita. Aku jadi bisa menulis semua ide aku di kertas. Selain itu, aku juga jadi lebih lancar menulis dan rapi. Kegiatan Ayo Menulis Tangan Di Atas Kertas ini keren banget! Aku jadi makin semangat menulis! Terima Kasih CIA!